Monday, September 2, 2013

Makan Diet Yang Tidak Sehat

Banyak orang yang melakukan diet untuk menurunkan berat badan atau Cara Mengecilkan Perut. Berbagai cara pun dilakukan agar mereka dapat dapat program diet yang dijalankan dapat berhasil. Banyak juga orang mengganti jenis makanannya dengan makanan khusus diet. Makanan diet memang baik untuk dapat membantu program diet yang dilakukan dapat sukses. Namun apakah semua jenis makanan diet yang dikonsumsi baik untuk kesehatan. Berikut ini daftar makanan diet yang tidak sehat untuk kesehatan tubuh.
Makanan Diet Yang Tidak Sehat


Yoghurt


Yoghurt memiliki manfaat dalam menjaga kesehatan pencernaan yang baik untuk diet. Namun yang perlu diperhatikan adalah penambahan rasa yang berasal dari gula yang memiliki banyak kalori. Pilihlah yoghurt polos tanpa pemanis.

Pemanis buatan


Banyak orang mengganti gula dengan pemanis buatan untuk mengghindari kalori yang berasal dari gula alami. Penelitian masih terus melakukan penelitian tentang keamanan mengkonsumsi pemanis buatan. Penelitian juga telah menunjukan dengan mengkonsumsi pemanis buatan malah akan menambah rasa lapar dibandingkan dengan mengkonsumsi gula alami. Pilihlah makanan yang mengandung sedikit atau tidak ada sama sekali kandungan gula.

Saus Salad


Salad adalah makanan favorit bagi mereka yang sedang diet. Namun perlu diperhatikan dalam memilih saus salad. Bagi yang sedang diet biasanya memilih light salad dressing / saus salad yang lebih encer karena memiliki kadar lemak dan kalori yang lebih kecil. Namun dalam dressing ini sering ditambahkan pemanis jagung yang tinggi akan fruktosa. Gunakan lah dressing yang menggunakan gula alami sebagai bahannya, dan lebih baik lagi bila membuat sendiri untuk dressing.

Makanan dan snack diet olahan / instan


Makanan atau snack diet olahan sering dipilih untuk program menurunkan berat badan. Namun perlu diingat makanan diet olahan memiliki kandungan sodium dan gula yang tinggi. Periksalah label nutrisi makanan sebelum memilihnya.

Banyak makanan diet yang sebenarnya perlu diperhatikan lagi. Tidak semua makanan diet baik untuk kesehatan. Pilihlah dengan cermat jenis makanan untuk diet agar program diet yang dijalankan tidak gagal. Selain itu penting juga untuk mengetahui jenis makanan diet yang baik juga untuk kesehatan tubuh.